Thursday, 23 April 2015

Tanda-Tanda Burung Hantu Sakit

Tanda-Tanda Burung Hantu Sakit - bagi Anda pecinta burung hantu, tentu tidak ingin kalau burhan kesayangannya sakit dan mati, nah disini sebagai salah satu pecinta burung hantu kang salman akan berbagi tips bagaimana cara mengetahui burung hantu yang sedang sakit dan cara mengatasinya.

Mata Burung Hantu Yang Selalu Tertutup siang dan malam
Mata burung hantu tersebut tidak mau terbuka bahkan saat kita mendekati dan mengganggunya dia tidak mau membuka mata, berbeda jika burung hantu tersebut sehat, dia pasti akan membuka matanya lebar-lebar sambil melotot, jika hal ini terjadi segera beri pertolongan pertama dengan memisahkan burung tersebut dari burung yang sehat (jika satu kandang) kemudian paksa dia untuk memakan jankrik, dan minum 1 tetes minyak ikan.

Tidak Mau Makan
Bukan manusia saja yang kehilangan selera makanya pada saat sakit, si burhan juga sama pada saat ia sakit ia tidak mau makan, jangan biarkan ini berlalur-larut, paksa dia untuk makan minimal 2 buah ekor jankrik dewasa dengan cara menyuapkannya.

Badan atau sayap yang selalu bergetar
1 minggu lalu burung hantu kang salman mengalami gejala ini, badan selalu bergetar dan saat sayap di kembangkan menunjukan hal yang sama, itu tandanya burung hantu kita sedang demam atau panas dinging, untuk mengatasi hal ini kita dapat memberikan perlindungan atau penghangatan kandang dengan menudungkanya dengan sarung atau kain penutup kandang. Pada saat pagi hari usahakan agar burhan terkena sinar matahari secara langsung 30 menit setelah itu masukan kembali kerumah.

Nah itu dia tanda-tanda burung hantu sedang sakit, semua pengalaman ini kang salman dapat selama merawat burung hantu semoga bermanfaat untuk Anda.
sumber : http://ureport.news.viva.co.id/
http://rumahamsterikky.blogspot.com/2014/01/tanda-tanda-burung-hantu-sakit.html

hamster, guppy, freelance, indonesia, jual hamster, jual guppy, jual hewan, jual tikus, jual kandang,
-visit us: @Mr_ikky and Friends-

No comments:

Post a Comment